Personil Polsek Rantepao Jaring Pemuda yang Berpesta Miras Saat Patroli Malam
Tribratanews.tanatoraja.sulsel.polri.go.id – Jumat tanggal 18/10/2019 pukul 22.45 Wita Personil Polsek Rantepao melaksanakan Patroli malam yang dipimpin oleh Aiptu Sunardi di dampingi Ka Timsus Bripka Leo Timang bersama Anggota guna untuk mengantisipasi terjadinya gangguan kamtibmas di wilayah hukum Polsek Rantepao.
Dalam giat patroli tersebut juga untuk mengantisipasi terjadinya gangguan Kamtibmas utamanya Balapan Liar, Tawuran dan menertibkan orang-orang yang minum minuman beralkohol disembarang tempat, dan menghimbau agar tidak melakukan hal-hal yang tidak di inginkan yang dapat merugikan orang lain dan dirinya sendiri.
Kemudian,dalam perjalanan Anggota mendapatkan informasi dari masyarakat bahwa sekelompok Pemuda sedang berpesta miras berupa minuman ballo’yang sangat menganggu/meresahkan masyarakat yang sedang tidur di sekitar terimal Bolu Kel.Tallunglipu Matallo Kec.Tallunglipu Kab.Toraja Utara,Setelah Personil tiba di lokasi telah didapatkan sekelompok pemuda tersebut sedang berpesta miras(ballo’)sambil berteriak dan membunyikan musik .Kemudian Anggota berhasil mengamankan 6(enam) Pemuda bersama kendaran yang digunakan empat(4)unit sepeda motor dan telah diamankan di Polsek Rantepao untuk di mintai keterangan.
Kehadiran Polisi disambut baik oleh masyarakat dan mengucapkan terimakasih.
0 Comments