Jalin Sinergitas, Bhabinkamtibmas Polsek Makale Menghadiri Musrembang Di Kelurahan Tiromanda

Published by admin on

Polrestanatoraja.com – Jumat tanggal 24 januari 2020 pukul 09.00 wita bertempat di kantor Kelurahan Tiromanda Kec.Makale Selatan Kab.Tana Toraja

Bhabinkamtibmas Polsek Makale Aipda Ridwan menghadiri MUSREMBANG Tingkat Kelurahan.

Adapun susunan Acara sebagai berikut :
1. Pembukaan
2. Pembacaan Doa
3. Menyayikan Lagu Indonesia Raya
4. Arahan :
a. Camat Makale Selatan Bpk Marthen Bara’ Padang, SE
b. Arahan Babinsa Koramil 01 Makale Sertu Asis
c. Kepala Kelurahan Tiromanda Ibu Rianty Kala’lembang
d. Kepala Puskesmas Kec.Makale Selatan Ibu Dr.Agustina Rombe
e. Bhabinkamtibmas Polsek Makale Aipda Ridwan
5. Membahas mengenai pembangunan di tahun 2021 dan mengevaluasi pembangunan di tahun 2019
7. Istirahat
8. Penutup

Giat tersebut membahas mengenai rencana pengembangan yang akan di laksanakan di tahun 2021.
Pada kesempatan tersebut juga Bhabinkamtibmas menyempatkan diri memberikan himbauan kepada masyarakat yang hadir mengenai Pelecehan seksual anak dibawah umur, Mengantisipasi terjadinya korban bencana alam dan pemanfaatan lumbung kemitraan di dalam lingkungan desa bilamana ada permasalahan agar segera berkoordinasi dengan Bhabinkamtibmas dan Babinsa.

Giat dihadiri oleh Camat Makale Selatan, Kepala Puskesmas Kec.Makale Selatan,Penyuluh Pertanian Kec.Makale Selatan,Penyuluh PKH, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat serta undangan 51 Orang.


0 Comments

Leave a Reply

Avatar placeholder

Your email address will not be published. Required fields are marked *