Samapta Polres Tana Toraja Intensifkan Patroli Siang Jaga Kamtibmas

Tana Toraja — Sebagai wujud kehadiran Polri dalam menjaga keamanan masyarakat, Satuan Samapta Polres Tana Toraja melaksanakan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) berupa patroli siang di sejumlah titik rawan di wilayah Kabupaten Tana Toraja, Kamis (11/9/25).
<span;>Patroli siang hari ini difokuskan pada pusat keramaian, kawasan pertokoan, serta jalur lalu lintas yang ramai dilalui masyarakat. Selain melakukan pemantauan, personel juga memberikan imbauan kepada warga untuk tetap waspada terhadap potensi tindak kriminalitas serta menjaga ketertiban di lingkungannya.
<span;>Kasat Samapta Polres Tana Toraja Iptu Constantinus, menyampaikan bahwa KRYD patroli siang ini merupakan bentuk langkah preventif untuk meminimalisir gangguan kamtibmas.
<span;> <span;>“Kegiatan ini bertujuan menjaga stabilitas keamanan dan memberikan rasa aman kepada masyarakat. Dengan kehadiran polisi di lapangan, potensi aksi premanisme maupun kejahatan jalanan dapat dicegah,”<span;> ungkapnya.
<span;>Lebih lanjut, AKP Alwi menegaskan bahwa KRYD tidak hanya sekadar patroli, namun juga sebagai sarana dialogis antara polisi dan masyarakat. <span;>“Kami menyapa warga, mendengar keluhan, sekaligus mengingatkan agar tetap menjaga situasi kondusif. Kedekatan ini penting agar masyarakat merasa terlindungi,”<span;> tambahnya.
<span;>Kehadiran personel Samapta di tengah masyarakat diharapkan mampu meningkatkan rasa aman dan mendukung kelancaran aktivitas sehari-hari. Upaya ini menjadi bagian dari komitmen Polres Tana Toraja dalam menciptakan kondisi kamtibmas yang kondusif melalui KRYD secara berkelanjutan.
0 Comments