Bhabinkamtibmas Aipda Jimmy Simbo Berikan Pesan Kamtibmas dalam Acara Rambu Tuka

Pada Sabtu, 8 Maret 2025, pukul 09.00 WITA, Bhabinkamtibmas Polsek Sangalla Aipda Jimmy Simbo, SH, bersama Aiptu Yudistira Lantang, melaksanakan monitoring acara Rambu Tuka atau pernikahan antara Fidia Wandi Allorerung, SE dan Yandri Paranduk Datuwali, ST, yang berlangsung di Tongkonan Tondok Bangla, Lembang Bulian Massabu, Kecamatan Sangalla, Kabupaten Tana Toraja. Acara pernikahan adat Toraja ini merupakan bagian dari tradisi yang sangat dihormati di masyarakat setempat.
Dalam kesempatan tersebut, Aipda Jimmy Simbo memberikan pesan-pesan Kamtibmas yang penting guna menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat. Beberapa poin yang disampaikan antara lain, pentingnya saling menghargai di lingkungan sekitar untuk menciptakan keamanan, serta langkah antisipasi terhadap bencana alam seperti tanah longsor dan pohon tumbang, mengingat intensitas curah hujan yang cukup tinggi.
Selain itu, Aipda Jimmy juga mengimbau warga untuk memanfaatkan pekarangan rumah untuk menanam tanaman pangan bergizi sebagai upaya meningkatkan perekonomian keluarga. Tak hanya itu, ia juga mengingatkan orang tua agar lebih waspada terhadap pergaulan anak-anak mereka untuk menghindari kekerasan seksual terhadap anak dan pergaulan bebas.
Pesan penting lainnya adalah untuk mengantisipasi maraknya kasus penipuan online yang tengah meningkat, dengan modus pelaku yang menawarkan barang dengan harga murah. Diharapkan warga lebih berhati-hati dan waspada terhadap tawaran-tawaran yang mencurigakan.
Acara pernikahan ini menjadi momentum bagi Polsek Sangalla untuk terus menjalin hubungan yang erat dengan masyarakat, serta meningkatkan kesadaran akan pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan sekitar.
0 Comments