Bhabinkamtibmas Polsek Sangalla sambang di kantor Lembang Batualu Selatan

Polrestanatoraja.com – Selasa tanggal 04 Februari 2025 sekitar pukul 12.00 wita, bhabinkamtibmas polsek sangalla brigpol Ivan D.Rahman, SH melaksanakan sambang di kantor Lembang Batualu Selatan Kec.Sangalla Selatan Kab.Tana Toraja.
Dalam kegiatan sambang tersebut personil menghimbau kepada aparat Lembang yang ditemui untuk tetap senantiasa menjaga keamanan dan ketertiban antar warga.
diharapkan berperan aktif dalam upaya pencegahan terjadinya kejahatan seksual terhadap anak dengan cara terlibat aktif dalam pengawasan anak termasuk pada saat kegiatan di luar lingkungan tempat tinggal.
Personil juga menghimbau untuk selalu waspada terjadinya bencana alam tana longsor mengingat saat ini di wilayah Tana Toraja sering terjadi hujan yang cukup deras dan disarankan apabila sekitar tempat tinggal rawan longsor untuk sementara waktu mengungsi ke tempat yang lebih aman
tak lupa juga disampaikan kepada aparat lembang yang ditemui agar selalu menghimbau warga untuk waspada terhadap adanya tindak penipuan online yang saat ini sering terjadi terutama terhadap pembelian melalui media sosial dengan menawarkan harga yang relatif murah dibanding biasanya.
Pada kesempatan itu juga, personil menyampaikan serta mengajak aparat lembang dan warga yang ditemui untuk mendukung program pemerintah dalam meningkatkan ketahanan pangan dengan cara memanfaatkan pekarangan rumah yang ada/ lahan kosong untuk ditanami tanaman pangan bergizi.
0 Comments