Polsek Mengkendek Selesaikan Permasalahan Warga Dengan Cara Win Win Solution

Published by admin on

Polrestanatoraja.com – Tana Toraja – Polisi sebagai konsultan pemecah masalah, polisi yang menghadirkan negara di setiap kondisi yang di hadapi oleh masyarakat, di jabarkan dengan apik oleh jajaran Polsek Mengkendek Polres Tana Toraja, untuk kesekian kalinya Polsek Mengkendek kembali menyelesaikan perselisihan 2 warga yang berakhir dengan perdamaian.

Kali ini, perselisihan dua warga yang di di mediasi di Mapolsek Mengkendek, terkait masalah upah kerja dari pembangunan sebuah rumah di Lembang Ke’pe’ Tinoring, Kecamatan Mengkendek, perselisihan antara pemilik rumah yang di kerjakan dengan orang yang mengerjakan rumah tersebut, Senin (30/08) kemarin.

Kapolsek Mengkendek Iptu Yohanis Mundu,SH, yang di konfirmasi membenarkan upaya jajarannya untuk mendamaikan kedua warga tersebut.

“ Iya, Senin (30/08) kemarin, sekitar pukul 17.30 wita, kami melakukan penyelesaian permasalahan 2 orang warga Mengkendek terkait upah kerja yang tidak terbayarkan karena sesuatu hal, ini diakui oleh si pekerja (baca : sdr. LT) bahwa ada bagian yang belum terselesaikan, dan itu di ikhlaskan oleh si pekerja untuk tidak dibayarkan “. Sebut Yohanis Mundu.

Tercapainya kata sepakat dan damai, lanjut Yohanis Mundu, setelah pemilik rumah yang dikerjakan (baca : sdr. MM) juga bersedia membayarkan selisih tunggakan upah kerja dari sdr LT.

“ Setelah di ketahui duduk persoalannya, kedua pihak ini secara kekeluargaan bersedia untuk saling “gotong – royong” menyadari kekeliruan, pihak sdr. LT mengikhlaskan bagian pekerjaannya yang dianggap belum selesai untuk tidak dibayarkan, sementara si pemilik rumah bersedia membayarkan selisih tunggakan pembayaran yang menjadi hak dari sdr. LT, kami salut dan hormat kepada sdr. LT dan sdr. MM yang menunjukkan jiwa yang besar, mengedepankan aspek kekeluargaan dalam menyelesaikan masalah, ini namanya WIN – WIN Solution, tidak ada yang kalah dan tidak ada yang menang, yang menang adalah keikhlasan dan kekeluargan “. Tutur Yohanis Mundu.

Sumber : Humas Polres Tana Toraja


0 Comments

Leave a Reply

Avatar placeholder

Your email address will not be published. Required fields are marked *