Pimpin Apel Perdana, Kapolres Tator : ” Kita Harus Kerja Keras, Bukan hanya Kerja Cerdas”
Tribratanews.tanatoraja.sulsel.polri.go.id – AKBP Gregorius Liliek Tribhawono Iryanto,SIK.,M.M yang terhitung sejak tanggal 27 November 2019 kemarin resmi mengemban amanah sebagai pejabat baru Kapolres Tana Toraja baru menggantikan AKBP Julianto P. Sirait,S.H.,S.IK yang kini beralih tugas sebagai Wakapolresta Deli Serdang Polda Sumut.
AKBP Gregorius Liliek Tribhawono Iryanto,SIK.,M.M berkenan mengambil apel pagi perdana di halaman Mapolres Tana Toraja. Kamis (05/12/2019)
Pada apel perdananya ini, Kapolres Tana Toraja memberikan beberapa arahan dan penekanan yaitu, Patroli malam (blue light) harus terus ditingkatkan, Personil yang jaga tahanan harus mengecek baik-baik tahanan jangan sampai tahanan lari, Jika ada personil yang mengambil uang dari judi sabung ayam dan benar adanya akan di Proses.
Selain itu pula, Kapolres Tator mengingatkan seluruh Personil untuk rajin beribadah bagi yang muslim rajin Sholat 5 waktu dan yang kristen rajin ibadah ke Gereja.
Etika personil pun turut di perhatikan oleh Liliek Tribhawono, anggota yang merokok untuk tidak merokok sambil jalan dan untuk tidak membuang puntung rokok sembarangan.
Arahan Kapolres Tana Toraja yang paling ditekankan kepada personil yaitu untuk tidak mencoba-coba memakai Narkoba dan melakukan pelanggaran disiplin.
Dalam kesempatan tersebut, Kapolres menegaskan dalam menghadapi situasi Kamtibmas terkini, dibutuhkan kesiapsiagaan dan kewaspadaan dari seluruh personil.
” Oleh karenanya diperlukan komitmen kuat dari seluruh personel Kepolisian khususnya Polres Tana Toraja untuk bersama-sama saling bahu membahu dalam memelihara dan menciptakan Kamtibmas kondusif, Kita harus kerja keras, tidak hanya kerja cerdas. ” Tutup Liliek Tribhawono.
0 Comments