Kapolsek Bonggakaradeng Tingkatkan Kamtibmas Lewat Sambang Warga

Published by admin on

TANA TORAJA – Bhabinkamtibmas Polsek Bonggakaradeng, Brigpol Mahmud Tiku Kanan, melaksanakan kegiatan sambang di wilayah binaannya pada Sabtu, 17 Januari 2026, sekitar pukul 11.30 WITA. Kegiatan berlangsung di Kampung Buraring, Lembang Rano, Kecamatan Rano, Kabupaten Tana Toraja.

Dalam kegiatan sambang tersebut, Brigpol Mahmud Tiku Kanan menyampaikan sejumlah himbauan kepada warga binaan. Himbauan itu antara lain mengajak masyarakat untuk saling menghargai antar warga guna menciptakan keamanan dan ketertiban di lingkungan sekitar.

Selain itu, Bhabinkamtibmas mengingatkan warga agar waspada memasuki musim kemarau. Ia mengimbau masyarakat untuk tidak sembarang membakar lahan pekarangan dan tidak membuang puntung rokok sembarangan, karena berpotensi memicu kebakaran yang meluas.

Bhabinkamtibmas juga mengajak warga memanfaatkan pekarangan rumah untuk menanam tanaman pangan bergizi sebagai upaya membantu perekonomian rumah tangga dan masyarakat sekitar. Hal ini dinilai penting untuk meningkatkan ketahanan pangan lokal.

Dalam aspek sosial, Brigpol Mahmud Tiku Kanan mengingatkan orang tua untuk mengawasi anak-anaknya agar terhindar dari pergaulan bebas dan kejahatan seksual terhadap anak. Ia menekankan pentingnya pengawasan anak dalam kehidupan sehari-hari agar tidak terjerumus pada pernikahan dini, penyalahgunaan narkoba, maupun tindak kejahatan seksual.

Selain itu, Bhabinkamtibmas mengingatkan warga untuk mewaspadai modus penipuan online yang marak terjadi, terutama penawaran barang dengan harga murah yang berujung pada kerugian.

Di akhir kegiatan, Bhabinkamtibmas kembali menekankan agar masyarakat senantiasa menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan serta tidak ragu melaporkan permasalahan sekecil apapun kepada pemerintah setempat atau langsung kepada Bhabinkamtibmas.

Dengan adanya kegiatan sambang ini, diharapkan tercipta sinergi yang kuat antara Polri dan masyarakat dalam menjaga situasi Kamtibmas yang aman, tertib, dan kondusif di wilayah Kecamatan Rano.


0 Comments

Leave a Reply

Avatar placeholder

Your email address will not be published. Required fields are marked *