Bhabinkamtibmas Polsek Sangalla Amankan Jalur Acara Rambu Tuka’

Published by admin on

Tana Toraja – Guna memberikan rasa aman dan menjaga ketertiban masyarakat, Bhabinkamtibmas Polsek Sangalla, Brigpol Yulianto Pael S., melaksanakan kegiatan pengamanan jalur pada acara adat Rambu Tuka’.

Kegiatan tersebut berlangsung pada Sabtu, 03 Januari 2025, sekitar pukul 09.30 WITA, bertempat di Tongkonan Pa’ Pulungan, Kelurahan Leatung, Kecamatan Sangalla Utara, Kabupaten Tana Toraja.

Pengamanan jalur ini dilakukan untuk memastikan kelancaran arus lalu lintas serta memberikan rasa aman dan nyaman bagi rumpun keluarga yang hadir dalam acara adat Rambu Tuka’, yang merupakan salah satu tradisi penting masyarakat Toraja.

Dalam kesempatan tersebut, Brigpol Yulianto Pael S. menyampaikan sejumlah imbauan kamtibmas kepada rumpun keluarga yang hadir. Ia mengajak seluruh pihak untuk saling menghargai satu sama lain demi menjaga suasana kekeluargaan yang harmonis selama acara berlangsung.

Selain itu, Bhabinkamtibmas juga mengimbau agar seluruh rumpun keluarga bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban dalam berkendara, sehingga tidak mengganggu pengguna jalan lain yang melintas di sekitar lokasi kegiatan.

Dengan adanya kehadiran Bhabinkamtibmas di tengah masyarakat, diharapkan pelaksanaan kegiatan adat dapat berjalan dengan aman, tertib, dan lancar, tanpa menimbulkan gangguan kamtibmas.

Selama kegiatan berlangsung, situasi terpantau aman dan kondusif, serta tidak ditemukan kejadian menonjol.


0 Comments

Leave a Reply

Avatar placeholder

Your email address will not be published. Required fields are marked *