Bhabinkamtibmas Simbuang Sambangi Dusun Leppan, Warga Dihimbau Jaga Keamanan Lingkungan

Simbuang, Tana Toraja — Senin, 17 November 2025, Brigpol Agustinus Ruruk, Bhabinkamtibmas Polsek Simbuang, melaksanakan sambang dan silaturahmi di Dusun Leppan, Lembang Makkodo, Kecamatan Simbuang, Kabupaten Tana Toraja.
Dalam kegiatan tersebut, Bhabinkamtibmas menyampaikan pesan penting kepada warga binaan untuk menjalin kerja sama yang baik, serta menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan sekitar. Warga juga dihimbau untuk tidak terlibat dalam kejahatan apapun, agar tercipta suasana aman dan kondusif di wilayahnya.
Kegiatan sambang ini diharapkan dapat memperkuat hubungan antara Polri dan masyarakat, sehingga warga merasa lebih aman dalam beraktivitas sehari-hari serta lebih responsif terhadap setiap potensi gangguan kamtibmas di lingkungan masing-masing.
0 Comments