Aiptu Emanuel Victor T Sambangi Warga Manggau, Bangun Kedekatan dan Kepercayaan

Tana Toraja, 16 Oktober 2025 — Dalam upaya mempererat hubungan antara Polri dan masyarakat, Bhabinkamtibmas Polsek Makale, Aiptu Emanuel Victor T, melaksanakan giat sambang di wilayah binaannya yang bertempat di Kelurahan Manggau, Kecamatan Makale, pada Kamis pagi sekitar pukul 10.30 Wita.
Kegiatan sambang ini dilakukan sebagai bagian dari program rutin Bhabinkamtibmas untuk menjalin silaturahmi dan membangun kedekatan emosional dengan warga. Melalui pendekatan ini, diharapkan tercipta hubungan yang harmonis, terbuka, dan penuh kepercayaan antara masyarakat dan aparat kepolisian.
Dalam sambangnya, Aiptu Emanuel menyampaikan bahwa Polri hadir tidak hanya sebagai penegak hukum, namun juga sebagai mitra masyarakat dalam menjaga stabilitas keamanan dan kenyamanan di lingkungan sekitar.
Dengan kegiatan seperti ini, Polri berharap masyarakat merasa aman, terlindungi, dan semakin percaya untuk melibatkan aparat dalam menyelesaikan berbagai persoalan sosial yang timbul di lingkungan tempat tinggal mereka.
0 Comments