Bhabinkamtibmas Polsek Saluputti Sambangi Warga di Bittuang, Tekankan Pencegahan Narkoba dan Pernikahan Dini

Tana Toraja, 27 Agustus 2025 – Sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat binaannya, Bhabinkamtibmas Polsek Saluputti Bripka Max Faxzi Pakiding melaksanakan giat sambang warga di Lembang Le’tek, Kecamatan Bittuang, Kabupaten Tana Toraja, Rabu (27/8/2025) sekitar pukul 11.30 Wita.
Dalam kesempatan itu, Bripka Max Faxzi Pakiding memberikan sejumlah pesan kamtibmas, di antaranya:
Menghimbau para orang tua untuk mengawasi pergaulan anak-anaknya agar terhindar dari pergaulan bebas.
Mengingatkan bahaya penyalahgunaan narkoba yang dapat merusak generasi muda.
Mengajak masyarakat mencegah terjadinya pernikahan dini akibat salah pergaulan.
Mendorong warga agar senantiasa berkoordinasi dengan pihak kepolisian jika terdapat masalah yang berpotensi menimbulkan tindak pidana atau gangguan kamtibmas.
Selain itu, Bhabinkamtibmas juga mengingatkan warga untuk melaporkan setiap kegiatan kemasyarakatan yang membutuhkan pengamanan dan pengaturan arus lalu lintas, agar berjalan tertib dan aman.
“Polri tidak bisa bekerja sendiri. Kami berharap masyarakat dapat menjadi mitra dalam menjaga keamanan, memberikan informasi, serta bersama-sama mencegah terjadinya gangguan kamtibmas,” ujar Bripka Max Faxzi Pakiding.
Giat sambang ini berlangsung dengan aman, tertib, dan kondusif serta mendapat apresiasi dari warga setempat.
0 Comments