Bripka Markus Nopin Kunjungi Warga Simbuang, Ada Pesan Penting Soal Keamanan!

Published by admin on

Tana Toraja, 31 Juli 2025 — Dalam rangka menjaga kondusivitas wilayah dan mempererat hubungan dengan masyarakat, Bhabinkamtibmas Polsek Mengkendek Bripka Markus Nopin melaksanakan giat sambang dan silaturahmi kepada warga binaan di Lembang Simbuang, Kecamatan Mengkendek, Kabupaten Tana Toraja, pada Kamis pagi pukul 10.30 WITA.

Kegiatan sambang ini merupakan bagian dari upaya rutin Polri dalam mendekatkan diri dengan masyarakat, mendengarkan aspirasi warga, sekaligus menyampaikan pesan-pesan kamtibmas (keamanan dan ketertiban masyarakat).

Dalam kunjungan tersebut, Bripka Markus menekankan pentingnya peran aktif warga dalam menjaga keamanan lingkungan masing-masing, termasuk saling mengingatkan jika terjadi potensi gangguan kamtibmas di sekitar tempat tinggal.

“Lingkungan yang aman bukan hanya tugas polisi, tapi juga tanggung jawab bersama. Kami mengajak masyarakat untuk lebih peduli terhadap situasi keamanan di sekitarnya,” ujarnya.

Dengan kegiatan seperti ini, diharapkan kehadiran Bhabinkamtibmas bukan hanya sebagai penegak hukum, tetapi juga sebagai mitra masyarakat dalam menjaga keharmonisan dan stabilitas sosial.


0 Comments

Leave a Reply

Avatar placeholder

Your email address will not be published. Required fields are marked *