Brigpol Silvester Berbincang dengan Warga, Kunci Ketahanan Keamanan Lokal

Senin, 30 Juni 2025, sekitar pukul 11.30 Wita, Brigpol Silvester S. Mangguali, SH, Bhabinkamtibmas Polsek Mengkendek, melaksanakan kegiatan sambang ke wilayah binaan di Kelurahan Tengan, Kecamatan Mengkendek, Kabupaten Tana Toraja.
Dalam kegiatan ini, Brigpol Silvester menjalin silaturahmi dengan warga setempat sekaligus menggali informasi terkait kondisi keamanan dan situasi sosial di lingkungan tersebut. Ia mengajak masyarakat untuk bersama-sama meningkatkan kewaspadaan terhadap tindak kriminal, terutama pencurian yang akhir-akhir ini marak terjadi di kawasan tersebut.
Brigpol Silvester juga mengimbau warga agar segera melaporkan segala permasalahan yang berpotensi mengganggu ketertiban dan keamanan kepada Bhabinkamtibmas atau aparat terkait guna penanganan cepat dan tepat.
Langkah ini menjadi bagian penting dalam upaya menjaga situasi Kamtibmas tetap kondusif dan harmonis demi terciptanya lingkungan yang aman dan nyaman bagi seluruh warga Kelurahan Tengan.
0 Comments