Hati-Hati! Polisi Tana Toraja Peringatkan Warga Tentang Penipuan dan Bencana Alam di Musim Hujan

Tana Toraja, 25 April 2025 – Aipda Herman, S.H, anggota Bhabinkamtibmas Polsek Mengkendek, melaksanakan kegiatan sambang di wilayah binaannya di Lembang Pa’tengko, Kecamatan Mengkendek, Kabupaten Tana Toraja, pada Jumat pagi, sekitar pukul 10.20 WITA. Kegiatan sambang ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara aparat kepolisian dengan masyarakat serta memberikan himbauan terkait pentingnya kewaspadaan terhadap berbagai ancaman yang dapat mengganggu keamanan dan kenyamanan warga.
Dalam sambang tersebut, Aipda Herman bertemu dengan beberapa warga binaan dan menyampaikan sejumlah pesan-pesan penting. Salah satu poin yang ditekankan adalah tentang maraknya penipuan online, yang kini semakin banyak menjerat masyarakat dengan berbagai modus penipuan yang terjadi melalui telepon, media sosial, atau aplikasi pesan singkat. Aipda Herman menghimbau warga agar selalu berhati-hati dan tidak mudah tergoda dengan tawaran yang tidak jelas, terutama yang datang dari pihak yang tidak dikenal.
Selain itu, Aipda Herman juga mengingatkan warga untuk selalu waspada terhadap bencana alam, terutama tanah longsor yang sering terjadi pada musim penghujan seperti saat ini. Ia mengimbau warga untuk selalu memantau kondisi lingkungan sekitar, terutama pada kawasan yang rawan longsor, dan segera melaporkan jika terjadi retakan tanah atau kondisi yang membahayakan.
“Pada musim hujan seperti ini, kita harus lebih berhati-hati terhadap kemungkinan terjadinya bencana alam. Jangan ragu untuk menghubungi pihak berwenang atau Bhabinkamtibmas jika ada hal-hal yang mencurigakan,” ujar Aipda Herman saat berbicara dengan warga.
Kegiatan sambang ini diharapkan dapat meningkatkan kewaspadaan warga dan memperkuat hubungan antara masyarakat dengan pihak kepolisian untuk menciptakan lingkungan yang aman, nyaman, dan kondusif di wilayah Lembang Pa’tengko.
0 Comments