Polsek Sangalla Himbau Warga Waspada Hoaks di Pilkada 2024
TANA TORAJA — Personil Piket Polsek Sangalla yang dipimpin oleh Aiptu Ronald G.T., S.E., bersama Aipda Yudistira Lantang dan Aipda Jimmy Simbo, S.H., melaksanakan patroli rutin di wilayah hukum Polsek Sangalla guna memastikan keamanan dan ketertiban selama proses pilkada, Kamis (31/10/24).
Dalam patroli tersebut, masyarakat dihimbau untuk waspada terhadap penyebaran hoaks dan ujaran kebencian yang dapat memicu konflik, serta diingatkan untuk tidak melibatkan anak-anak dalam kegiatan politik pilkada.
Kapolres Tana Toraja melalui Kapolsek Sangalla, menyampaikan apresiasi atas langkah proaktif yang dilakukan personil Polsek Sangalla. “Upaya ini penting untuk mencegah penyebaran informasi yang tidak benar dan menjaga agar pilkada berlangsung aman dan damai. Kami harapkan masyarakat dapat berpartisipasi aktif menjaga situasi kondusif di wilayah masing-masing,” ujarnya.
Polres Tana Toraja berkomitmen menjaga keamanan masyarakat selama pesta demokrasi berlangsung serta meningkatkan kesadaran warga akan pentingnya peran serta masyakat dalam menjaga suasana damai, demi terciptanya pilkada yang aman.
0 Comments