Bencana Alam Tanah Longsor yang terjadi di Jalan Poros Bittuang Dusun Pa’buaran

Published by admin on

Spread the love

Polrestanatoraja.com – Pada hari Kamis tanggal 04 Januari 2024 sekitar pukul 07.30 wita,Personil Polsek Saluputti yang dipimpin oleh Kapolsek Saluputti IPTU Agustinus Lallo, SH mendatangi TKP bencana alam tanah longsor di Jalan Poros Bittuang, Dusun Pa’buaran, Lemb. Kolepalian, Kec. Bittuang, Kab. Tana Toraja yang terjadi pada hari Selasa tanggal 03 Januari 2023 sekitar pukul 17.00 wita.

Kronologis kejadian bahwa pada hari Selasa tanggal 04 Januari 2024 sekitar pukul 17.00 wita telah terjadi hujan deras dengan intensitas tinggi sehingga mengakibatkan tebing tanah yang labil dengan ketinggian sekitar 25 meter mengalami longsor dan menutupi badan jalan dengan panjang skitar 20 meter.

Bahwa sekitar pukul 08.30 wita, alat excavator milik PT. Sabar Jaya tiba dilokasi untuk membersihkan material longsor yang menutupi badan jalan namun pada saat proses pembersihan material longsor dilakukan, terjadi longsor susulan sehingga kembali menutupi badan jalan poros bittuang.


0 Comments

Leave a Reply

Avatar placeholder

Your email address will not be published. Required fields are marked *