Kapolsek Simbuang Bertindak Selaku Pembina Upacara Di SMA 13 Tana Toraja

Published by admin on

Spread the love

Polrestanatoraja.com – Senin Tanggal  04 Desember 2023 sekitar pukul 08.00 Wita, Kapolsek Simbuang bertindak selaku Pembina Upacara di SMA 13 Tana Toraja, Jln. Pendidikan No. 01 Lemb. Pongbembe Mesakada Kec.

Simbuang Kab. Tana Toraja.

Dalam Kegiatan tersebut Kapolsek Simbuang memberikan amanat serta pesan-pesan dan himbauan Kamtibmas kepada Para guru/staf dan seluruh peserta didik antara lain :

1. Semua kegiatan selalu diawali dengan Doa.
2. Mengajak para guru dan peserta didik untuk berpartisipasi dan membantu Polri dalam menjaga Kamtibmas.
3. Mengajak para siswa untuk Mematuhi Janji Siswa yang selalu mereka ucapkan.
4. Mengajak para siswa untuk mematuhi aturan berlalu lintas terutama penggunaan helm.
5. Berpesan kepada para siswa untuk tekun dalam belajar dan fokus meraih cita-citanya.
6. Para guru dan siswa untuk bijak dalam menggunakan medsos.
7. Memotivasi para pelajar untuk tetap berprestasi walaupun mereka berada di daerah pelosok.

Dalam giat tersebut Kepala Sekolah SMA 13 Tana Toraja yang diwakili oleh wakil kepala sekolah Bapak Petrus, S.H., S.Pd menyampaikan terima kasih atas kunjungan Kapolsek Simbuang/Jajaran dan diharapkan untuk selalu menjalin komunikasi dan kerjasama yang baik.


0 Comments

Leave a Reply

Avatar placeholder

Your email address will not be published. Required fields are marked *