Personil Sat Binmas Polres Tator Melakukan Problem Solving

Polrestanatoraja.com – Senin tanggal 8 Mei 2023 pukul 11.00 WITA, Kanit Bhabinkamtibmas Sat Binmas Polres Tator Aiptu Yacoobus Sitilan, SH didampingi Kanit Tipidum Sat Reskrim Polres Tator Aipda Siswanto E.B, SH melaksanakan mediasi/Proplem Solving di Ruang Mediasi Sat Reskrim Polres Tana Toraja.
Mediasi yang di laksanakan sebanyak 2 kasus yaitu antara lain Kasus pertama yaitu Pengrusakan Patok tanah adat tongkonan dengan Pelapor Perp. Mirda dan terlapor Lel. Musa DKK yang terjadi di Lemb.Tiroan, Kec.Bittuang, Kab. Tana Toraja dan Kasus kedua yaitu Penganiayaan dengan Pelapor lel. Bokko dan terlapor Pong Maya yang terjadi di Marinding, Kec. Mengkendek, Kab. Tana Toraja.
Adapun hasil mediasi dari kedua belah pihak dari masing-masing dua kasus tersebut sepakat untuk menyelesaikan permasalahan yang ada secara kekeluargaan dan giat berakhir pukul 13.45 Wita dalam keadaan aman dan kondusif.
0 Comments