APEL GABUNGAN KODIM 1414/BS TATOR POLRES TATOR DAN PEMDA KAB. TATOR DI LAPANGAN MAKO POLRES TANA TORAJA DALAM RANGKA PATROLI GABUNGAN

Published by admin on

Spread the love

Polrestanatoraja.com – Pada hari Sabtu tanggal 06 Mei 2023 pukul 21.00 Wita, bertempat di Lapangan Apel Mapolres Tana Toraja Jl. Bhayagkara No. 1 Kel. Bombongan Kec. Makale Kab. Tana Toraja, telah dilaksanakan Apel Patroli Gabungan dalam rangka menciptakan kamtibmas aman dan kondusif, Apel dipimpin langsung oleh Kapolres Tana Toraja AKBP MALPA MALACOPPO, SH., S.I.K., M.I.K.

Turut hadir dalam giat tersebut :
a. Kabag Ops Polres Tana Toraja Kompol Andarias BP, S.Sos.
b. Kasat Narkoba Polres Tana Toraja AKP Nurtjahyana Amir Sangkala, S.H;
c. Kasubsiopsnal Siwas IPTU Antonius Surya.
d. Kasat Intelkam Polres Tator, Akp Marthen Ma’na, S.Sos.
e. Ka Kesbangpol Pemkab Tator. Alberto Tambing Tanduklangi, SH, MH.
f. Personil Kodim 1414/BS Tator.
g. Personil Polres Tana Toraja.
h. Personil Satpol-PP Polres Tator.
i. Staf Kesbangpol Pemkab Tator.

Arahan Kapolres Tator kpd persenil Ops Gabungan sbb :
1. Patroli gabungan ini merupakan wujud kebersamaan, soliditas dan sinergitas dalam menjaga keamanan masyarakat Tator.
2. Laksanakan dengan senyum, sapa dan salam namun tetap tegas dan humanis.

Sekitar Pukul 21.15 Wita Apel Patroli Gabungan berakhir dan dilanjutkan dengan pembagian Regu yg akan melaksanakan Patroli gabungan dengan 3 (tiga) Regu. Sekitar Pukul 21.45 Wita ke 3 (Tiga) Regu melaksanakan tugasnya sesuai pembangian sasaran oleh Kabag Ops Polres Tator Kompol Andarias BP, S.Sos.


0 Comments

Leave a Reply

Avatar placeholder

Your email address will not be published. Required fields are marked *