Mempererat Hubungan Silaturahmi Bhabinkamtibmas Polsek Saluputti Sambangi Warga Binaan

Published by admin on

Spread the love

Polrestanatoraja.com – Jumat Tanggal 13 November 2020 jam 10.00 wita, Bhabinkamtibmas Polsek Saluputti Bripka Sima somalinggi Sambangi warga binaan sekaligus silaturahmi ke masyarakat di Lingkungan Ratte bio. Lemb. Salu Tapokko Kecamatan. Saluputti

Dalam kegiatan tersebut Bhabinkamtibmas memberi himbauan kepada masyarakat untuk ikut selalu berperan aktif dalam menjaga Keamanan dan Ketertiban masing-masing lingkungan agar situasi Kamtibmas tetap dalam keadaan aman kondusif terutama menjelang Pemilu Kada Tana Toraja agar jangan sampai hanya karena berbeda pilihan sehingga dapat menyebabkan perpecahan dalam lingkungan sendiri mengingat warga setempat masih mempunyai hubungan keluarga satu sama lainnya.dalan kesempatan tersebut juga bhabinkamtibmas bersama warga bahu membahu mendirikan kios salah satu warga binaan yang akan di pergunakan sebagai tempat jualan.

Bhabinkamtibmas juga menghimbau agar tetap mengikuti prokokol kesehatan,jaga jarak dan tetap pakai masker dalam beraktivitas.


0 Comments

Leave a Reply

Avatar placeholder

Your email address will not be published. Required fields are marked *