Bripka Veryanus Hardi Polsek Saluputti Sambangi Kampung Dama’, Ingatkan Warga Jaga Keamanan dan Waspada

Tana Toraja, 13 Januari 2026 – Pada Selasa, 13 Januari 2026, Bripka Veryanus Hardi, Bhabinkamtibmas Polsek Saluputti, melaksanakan kegiatan sambang dan silaturahmi di Kampung Dama’, Lembang Burasia, Kecamatan Bittuang, Kabupaten Tana Toraja. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan komunikasi antara Polri dan masyarakat setempat serta memberikan himbauan terkait pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan sekitar.
Dalam kesempatan ini, Bripka Veryanus Hardi menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas kepada warga setempat. “Kami mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk lebih meningkatkan kewaspadaan dan peduli terhadap lingkungan sekitar. Keamanan bukan hanya tanggung jawab aparat keamanan, tetapi juga merupakan kewajiban bersama,” ujar Bripka Veryanus.
Bhabinkamtibmas Polsek Saluputti juga mengingatkan warga untuk selalu waspada terhadap segala bentuk potensi gangguan Kamtibmas, seperti pencurian atau tindak kejahatan lainnya. Selain itu, ia mengajak warga untuk melaporkan setiap kejadian atau masalah yang berpotensi mengganggu ketertiban kepada pihak berwajib.
Dengan adanya kegiatan sambang ini, diharapkan hubungan antara Polri dan masyarakat dapat semakin terjalin dengan baik. Semoga kerja sama yang erat ini akan membantu menciptakan situasi yang aman dan nyaman bagi masyarakat, sehingga mereka dapat beraktivitas sehari-hari tanpa gangguan.
0 Comments