Aiptu Amos Manda Ingatkan Warga Wasapada Musim Hujan dan Longsor

Tana Toraja – Bhabinkamtibmas Polsek Mengkendek, Aiptu Amos Manda, melaksanakan kegiatan sambang dan silaturahmi dengan warga di Dusun Tondon, Lembang Marinding, Kecamatan Mengkendek, Kabupaten Tana Toraja, pada Jumat, 9 Januari 2026, sekitar pukul 11.00 WITA.
Kegiatan sambang ini bertujuan untuk menjalin komunikasi langsung antara Bhabinkamtibmas dengan masyarakat binaan agar warga dapat merasakan kehadiran Polri secara nyata di lingkungan mereka. Selain mempererat tali silaturahmi, kegiatan ini juga menjadi sarana untuk meningkatkan sinergitas antara aparat kepolisian dan masyarakat.
Dalam kesempatan tersebut, Aiptu Amos Manda menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas, mengimbau warga agar bersama-sama memantau situasi keamanan di wilayahnya agar tetap kondusif. Selain itu, mengingat saat ini memasuki musim hujan, Bhabinkamtibmas juga mengingatkan warga untuk selalu waspada terhadap potensi bencana tanah longsor yang dapat membahayakan keselamatan warga.
“Sinergi antara warga dan Polri sangat penting dalam menjaga keamanan dan keselamatan lingkungan. Kami berharap warga tetap waspada terutama terhadap kondisi alam yang berpotensi membahayakan,” ujar Aiptu Amos Manda.
Kehadiran Bhabinkamtibmas diterima baik oleh warga setempat. Dengan komunikasi yang baik dan himbauan yang disampaikan, diharapkan tercipta lingkungan yang aman, kondusif, serta masyarakat lebih peduli terhadap keamanan dan keselamatan bersama.
0 Comments