Polisi Turun Langsung ke Dusun Ollon, Beri Pesan Penting Soal Kamtibmas dan Bencana

Tana Toraja, 18 April 2025 – Guna mempererat hubungan dengan masyarakat serta menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif, Bhabinkamtibmas Polsek Bonggakaradeng, Aipda Wariyanto Pasang, melaksanakan kegiatan sambang warga di Dusun Ollon, Lembang Bau, Kecamatan Bonggakaradeng, Kabupaten Tana Toraja pada Jumat, pukul 14.00 WITA.
Dalam kegiatan sambang tersebut, Aipda Wariyanto Pasang menyampaikan sejumlah pesan penting terkait Kamtibmas (Keamanan dan Ketertiban Masyarakat), khususnya mengenai maraknya penipuan online yang belakangan ini kerap terjadi. Ia mengimbau masyarakat agar tidak mudah percaya terhadap informasi yang belum jelas kebenarannya dan selalu melakukan konfirmasi kepada pihak berwenang jika menemukan hal mencurigakan.
Selain itu, ia juga memberikan peringatan kepada warga agar selalu waspada terhadap potensi bencana alam seperti tanah longsor dan pohon tumbang, mengingat saat ini sudah memasuki musim hujan. Warga diminta untuk segera menghubungi pihak desa atau Bhabinkamtibmas apabila terjadi situasi darurat, sehingga penanganan bisa dilakukan lebih cepat dan tepat.
Tidak hanya itu, dalam mendukung ketahanan pangan dan kemandirian ekonomi keluarga, Aipda Wariyanto juga mendorong warga untuk memanfaatkan pekarangan rumah dengan menanam sayur-sayuran, jagung, dan tanaman produktif lainnya.
Kegiatan ini mendapat respon positif dari warga, yang merasa lebih diperhatikan dan terlindungi dengan kehadiran aktif dari aparat kepolisian di tengah-tengah masyarakat.
0 Comments