Aiptu Nico Rumengan Sambangi Warga Tombang, Imbau Waspada Penipuan dan Bencana Alam

Published by admin on

Spread the love

Tana Toraja, 10 April 2025 – Dalam rangka memperkuat kemitraan antara polisi dan masyarakat, Bhabinkamtibmas Polsek Saluputti, Aiptu Nico Rumengan, melaksanakan kegiatan sambang kepada warga binaannya yang berada di Lingkungan Tombang, Kelurahan Tapparan, Kecamatan Rantetayo, Kabupaten Tana Toraja, pada Kamis pagi sekitar pukul 10.30 WITA.

Kegiatan sambang ini dilakukan sebagai bagian dari upaya membangun komunikasi yang baik, mempererat silaturahmi, serta menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada masyarakat agar tercipta lingkungan yang aman, tertib, dan kondusif.

Dalam sambangnya, Aiptu Nico menyoroti isu penting terkait maraknya penipuan online. Ia mengimbau warga agar tidak mudah percaya dengan tawaran mencurigakan, termasuk penjualan barang murah di media sosial, hadiah fiktif, atau permintaan transfer dana dari nomor yang tidak dikenal.

Selain itu, dengan kondisi cuaca yang tidak menentu dan intensitas hujan yang tinggi akhir-akhir ini, Aiptu Nico juga mengingatkan warga untuk selalu waspada terhadap potensi bencana alam, seperti tanah longsor dan pohon tumbang. Ia menekankan pentingnya kewaspadaan di daerah rawan dan meminta masyarakat segera melaporkan kejadian yang membahayakan kepada pemerintah setempat atau langsung kepada Bhabinkamtibmas.

“Partisipasi aktif masyarakat sangat penting. Kami berharap jika ada tanda-tanda bencana, warga segera melapor agar bisa ditindaklanjuti secepatnya,” ujar Aiptu Nico Rumengan.

Kegiatan sambang ini tidak hanya meningkatkan sinergi antara Polri dan masyarakat, tetapi juga menjadi sarana efektif dalam menyebarluaskan informasi dan edukasi keamanan secara langsung di lingkungan warga.


0 Comments

Leave a Reply

Avatar placeholder

Your email address will not be published. Required fields are marked *