Bhabinkamtibmas Gotong – Royong Pengecoran Gedung Pastori Gereja Toraja Jemaat Buale’

Polrestanatoraja.com – Selasa tanggal 04 Juni 2024 sekitar jam.11.00 wita, Bhabinkamtibmas Polsek mengkendek Aiptu Amos Manda bersama warga binaan melaksanakan giat Gotong Royong pengecoran gedung pastori gereja Toraja jemaat buale di Lembang marinding Kec. Mengkendek Kab. Tana Toraja.
Dalam giat tersebut Bhabinkamtibmas mengajak warga untuk menjalin kerjasama yang baik serta selalu menjaga Kamtibmas di lingkungannya agar keamanan tetap aman terkendali dan apabila terjadi hal yang tidak diinginkan agar segera menghubungi bhabinkamtibmas atau pemerintah setempat untuk ditindak lanjuti.
0 Comments