Kapolsek Makale Menghadiri Undangan Rapat Koordinasi Pelaksanaan Vaksinasi

Polrestanatoraja.com – Sabtu tanggal 22 Januari 2022, sekitar pukul 09.00 Wita Kapolesk Makale IPTU BUNGA SALU, S.Sos bersama dengan Bhabinkamtibmas Polsek Makale Aipda Syaharuddin menghadiri undangan rapat koordinasi terkait dengan pelaksanaan percepatan vaksinasi bagi anak usia 6 – 12 Tahun yang bertempat di Aula kantor Kec. Makale Kab. Tana Toraja
Dalam giat rapat tersebut dipimpin Camat Makale Letris Parubak, STP, didampingi Kepala Puskesmas Makale drg. Irmasynda Topayung serta dihadiri pula Babinsa Koramil 01 Makale, seluruh Kepala Sekolah Dasar sekecamatan Makale dan Seluruh Kepala Keluarahan Kecamatan Makale.
Adapun hasil Koordinasi tersebut Sbb :
1.Vaksinasi untuk umur 6 s/d 12 thn akan dimulai pada hari Senin tanggal 24 Januari 2022 dan diselenggarakan di setiap sekolah dasar dgn ketentuan wajib didampingi Org tua/Walinya serta menandatangani Surat persetujuan org tua.
2. Pelaksanaan Vaksinasi tersebut TDK hanya diperuntukkan untuk anak sekolah tapi juga kepada anak yg sudah putus sekolah dan mereka mengikuti Vaksinasi disekolah terdekat dari domisilinya.
3. Pelaksanaan Vaksinasi tersebut tetap akan mendapatkan pendampingan dari pihak TNI-POLRI.
0 Comments