Kapolsek Mengkendek bersama dengan personil memberi kejutan kepada TNI

Polrestanatoraja.com – Selasa tanggal 05 Oktober 2021 sekitar pukul 09.00 wita, Kapolsek Mengkendek IPTU YOHANIS MUNDU SH, bersama dengan anggota memberikan kejutan kepada TNI Sehubungan dengan jari ulang Tahun TNI ke 76 yang bertempat di Koramil 1414 Mengkendek.
Kedatangan Kapolsek Mengkendek bersama dengan anggota sambil membawa kue ulang tahun untuk mengucapkan selamat ulang tahun Tentara Nasional Indonesia (TNI) ke personil Koramil 1414 Mengkendek
Dalam kegiatan tersebut, Kapolsek Mengkendek ” Kami sengaja datang untuk membuat surprise kepada pihak TNI di hari ulang tahun yang ke 76 kami selalu kompak , saling menghormati, saling menghargai, serta tidak pernah terjadi perselisihan dan kami mengedepankan sinergitas dan solidaritas tanpa ada gesekan sekecil apapun”.
Sehubungan dengan kegiatan tersebut Personil dari TNI Koramil 1414 menyambut baik serta memberikan Apresiasi yang setinggi tingginya serta berterimakasih kepada pihak kepolisian yang memberikan kejutan tersebut
0 Comments